Sebelum Disumpah, Calon Lulusan Profesi Ners Ikuti Pelatihan CWCCA

Jakarta (UNAS) – Program Studi Profesi Pendidikan Ners Fakultas Ilmu Kesehatan UNAS melangsungkan kegiatan pelatihan CERTIFIED WOUND CARE CLINICIAN ASSOCIATE (CWCCA) BATCH VII. Kegiatan tersebut langsung dihadiri oleh Presiden Indonesia Wound Care Clinician Association Ns. Edi Mulyadi, M.Kep. Agenda pelatihan CWCCA dibuka oleh Wakil Dekan FIKES Dr. Bdn. Rukmaini, S.ST., M.Keb dihadiri oleh Kaprodi Ners Ns. Naziyah, S.Kep., M.Kep  dan Ketua Pelaksana Ns. Intan Asri Nurani, M.Kep., Sp.Kep.Kom., CWCCA serta seluruh peserta pelatihan CWCCA.

Dalam pembukaan acara, Ketua Pelaksana Ns. Intan Asri Nurani, M.Kep., Sp.Kep.Kom., CWCCA menyampaikan kegiatan pelatihan dilaksanakan 4 hari, ini adalah mandatory yang wajib diikuti oleh seluruh lulusan dari prodi Profesi Ners. “Sesuai dengan visi dan misi Prodi Profesi Ners adalah unggul dalam bidang perawatan luka. Teman-teman yang hadir nantinya akan mendapat gelar dibelakang gelar akademik yang bisa berguna apabila mau membuka praktek mandiri,” katanya.

Saat para peserta melakukan praktek pelatihan CWCCA di Menara UNAS Ragunan Jakarta Selatan. 

Kegiatan pelatihan CWCCA akan berlangsung selama empat hari berturut-turut dari tanggal 24-27 April 2024. Adapun berbagai rangkaian materi yang diajarkan seperti Pemahaman terhadap Anatomi Fisiologi Luka, Wound Bed Preparation, Clinical Practice serta materi luka lainnya. Kegiatan tersebut bekerjasama dengan Wocare Indonesia dan peserta bisa praktek langsung dengan pasien yang datang.

Sementara itu, Presiden Wocare Indonesia Ns. Edi Mulyadi, M.Kep menghimbau kepada para peserta untuk bersungguh-sungguh dalam mengikuti serangkaian pelatihan hal tersebut dikarenakan di akhir pelatihan peserta akan langsung di tes dan diuji kemampuannya sebelum dinyatakan lulus. “Ini bukan pelatihan ogah-ogahan tapia da kompetensi di dalam kegiatan ini, manfaatkan dengan baik dan harus lebih proaktif dalam mengikuti pelatihan,” ujarnya di ruang Seminar lt. 3 Menara UNAS.

Baca Juga :   Mahasiswa Ilmu Komunikasi Jadi Penulis Terpilih dalam Lomba Cipta Puisi Nasional

Kegiatan Pelatihan CWCCA yang dilaksanakan di Lt 6 Menara UNAS, Kaprodi Ners Ns. Naziyah, S.Kep., M.Kep  melaporkan kegiatan tersebut diikuti sebanyak 84 lulusan UNAS dan 1 Peserta dari luar UNAS yaitu dari RS Marinir.

Dibuka oleh Wakil Dekan FIKES, Dr. Bdn. Rukmaini, S.ST., M.Keb berharap para peserta bisa expert dalam bidang perawatan luka dan bisa mengebangkannya lebih jauh lagi. (TIN)

Berita Terbaru

Jadwal pelaksanaan PLBA T.A 2023/2024

Hari : Kamis 

Tanggal : 21  September 2023

Pukul : 07.00 – 16.05 WIB

Auditorium Universitas Nasional

FAKULTAS

  1. FISIP
  2. FAKULTAS BAHASA DAN SASTRA
  3. HUKUM
  4. FAKULTAS BIOLOGI DAN PERTANIAN
  5. FAKULTAS TEKNIK DAN SAINS

Hari : Jum’at

Tanggal : 22  September 2023

Pukul : 07.00 – 14.30 WIB

Tempat : Auditorium Universitas Nasional

FAKULTAS

  1. FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS
  2. FAKULTAS TEKNOLOGI KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA
  3. FAKULTAS ILMU KESEHATAN

Tempat : Auditorium Universitas Nasional

Chat with Us!