Tim Asesmen LAMEMBA, Lakukan Akreditasi pada Prodi Bisnis Digital

Tim asesor yang hadir dalam kesempatan ini adalah Dr. Febriana Wurjaningrum, S.E., M.T. (Universitas Airlangga) dan Dr. Titik Kusmantini, S.E., M.Si. (Universitas Pembangunan Nasional Veteran Yogyakarta). Turut hadir pada kegiatan ini, Wakil Rektor UNAS Bidang Akademik, Kemahasiswaan dan Alumni Prof. Dr. Suryono Efendi, S.E., M.B.A., M.M., Dekan FEB UNAS Prof. Dr. Ir. Edi Sugiono, S.E., M.M., Wakil Dekan FEB UNAS Dr. Rahayu Lestari, S.E., M.M., Ketua dan Sekretaris Program studi, tim akreditasi, Kepala Badan, Biro, Lembaga dan Unit di lingkungan UNAS.

Adapun tujuan asesmen lapangan tersebut adalah melakukan evaluasi dan menilai secara komprehensif atas komitmen perguruan tinggi terhadap mutu dan kapasitas penyelenggaraan tridharma perguruan tinggi untuk menentukan kelayakan program studi dan unit pengelola program studi bagi Program Studi Bisnis Digital FEB UNAS.

Dalam asesmen lapangan program studi Bisnis Digital ini terdapat sembilan kriteria yang dinilai oleh LAMEMBA diantaranya yaitu, (1) Visi, Misi, Tujuan dan Strategi, (2) Tata Pamong, Tata Kelola dan Kerjasama, (3) Mahasiswa, (4) Sumber Daya Manusia, (5) Keuangan, Sarana dan Prasarana, (6) Kurikulum, (7) Penelitian, (8) Pengabdian kepada Masyarakat, dan (9) Luaran dan Capaian Tridharma.

Asesmen lapangan ini diawali dengan pembukaan oleh Wakil Rektor Bidang Akademik, Kemahasiswaan dan Alumni Prof. Dr. Suryono Efendi, S.E., M.B.A., M.M., dalam sambutannya, Prof.  Suryono menyampaikan selamat datang kepada dua asesor LAMEMBA yang bertugas untuk melakukan asesmen lapangan terhadap Program studi Bisnis Digital. Ia melanjutkan bahwa pihaknya bersama tim, siap membantu asesor dalam proses asesmen lapangan agar berjalan dengan lancar dan baik.

Baca Juga :   UNAS Kirimkan Delegasi Ikut International Youth Camp di Korsel

“Tentu kami dari UNAS akan membantu, apa yang dibutuhkan atau apa yang diperlukan oleh para asesor dalam proses asesmen lapangan ini,” ujarnya dalam pembukaan kegiatan asesmen lapangan.

“Mudah-mudahan asesmen lapangan hari ini berjalan dengan lancar, dan kami bisa mendapatkan masukkan serta saran untuk pengembangan Program studi Bisnis Digital kedepan serta kami juga bisa menindaklanjuti rekomendasi dari para asesor,” tambah Prof. Suryono.

Sementara itu, Tim Asesor Dr. Febriana Wurjaningrum, S.E., M.T., menyampaikan kehadirannya ke UNAS dalam rangka pelaksanaan tugas dari LAMEMBA untuk melakukan asesmen pada Program Studi Bisnis Digital. “Kami akan mencoba memotret dengan sebaik baiknya dan akan berusaha se-obyektif mungkin untuk bekerja secara profesional dalam kegiatan asesmen lapangan hari ini,” ujarnya.

Ia juga berharap semoga asesmen lapangan ini berjalan dengan baik dan lancar, tentu saja di pihak Kampus, Fakultas maupun program studi diharapkan dapat bekerja sama dengan baik terutama di dalam menyiapkan dokumen pendukung yang sudah dituliskan, sehingga hasilnya seindah aslinya.

Usai acara seremonial, kegiatan dilanjutkan dengan pemaparan mengenai fakultas oleh Dekan FEB UNAS Prof. Dr. Ir. Edi Sugiono, S.E., M.M. Setelah itu dilanjutkan dengan verifikasi DKPS (Dokumen Kinerja Program Studi) dan DED (Dokumen Evaluasi Diri). Selama asesmen, para asesor melakukan verifikasi dokumen, wawancara dengan dosen, mahasiswa, serta tenaga pendidik.

Pada hari pertama ini juga, tim asesor juga melakukan peninjauan lapangan untuk melihat kondisi nyata sarana dan prasarana yang telah disediakan UNAS. Diantaranya yaitu Cyber Library, Auditorium, Ruang Fakultas, Ruang Bimbingan Konseling, Ruang Komisi Disiplin, Ruang Komputer, Klinik serta Smart Class Room dan CBT. Hal tersebut dilakukan dalam rangka memastikan kebenaran dan kesesuaian informasi yang disampaikan oleh Program Studi kepada LAMEMBA dalam dokumen akreditasi.

Baca Juga :   Selenggarakan Workshop Penyusunan RPS, BPK Harap Fakultas Mampu Mendesain Pembelajaran Dengan Inovasi

Pada hari kedua, proses asesmen lapangan dilanjutkan dengan klarifikasi dokumen seluruh kriteria yang belum selesai pada hari pertama. Setelah seluruh dokumen diklarifikasi, asesor melakukan kerja mandiri asesor mengenai penyiapan draft berita acara dan rekomendasi hasil akreditasi. Kegiatan hari kedua, diakhiri dengan penyampaian draft Berita Acara ke Prodi & UPPS, feedback dari UPPS & Prodi, finalisasi Berita Acara AL, Penandatanganan Berita Acara Asesmen Lapangan, dan Penyampaian Rekomendasi Hasil Akreditasi ke UPPS dan Prodi. (*DMS)

Bagikan :

Info Mahasiswa

Related Post

Open Recruitment Kelompok Studi Pasar Modal (KSPM) FEB UNAS untuk periode 2025/2026
{:id}Pusat Pengkajian Politik Dan Pengembangan Masyarakat UNAS Selengarakan Seminar Hasil Penelitian Politik Dan Penguatan Demokrasi{:}{:en}Center for Assessment of Politics and Community Development UNAS Holds Seminar Results Political Research And Democracy Strengthening{:}
PELATIHAN PERAWATAN LUKA
Fakultas Hukum UNAS Fokuskan Pengembangan Diri
Seminar Get Start to Create a Level up Generation 5.0
HIMAGRO UNAS Ramaikan Kota Kolaborasi dengan Jakarta Care 2024

Kategori Artikel

Berita Terbaru

Jadwal pelaksanaan PLBA T.A 2024/2025

Hari : Kamis 

Tanggal : 19 September 2024

Pukul : 07.00 – 17.00 WIB

Auditorium Universitas Nasional

FAKULTAS

  1. FISIP
  2. FAKULTAS BAHASA DAN SASTRA
  3. FAKULTAS TEKNIK DAN SAINS
  4. FAKULTAS TEKNOLOGI  KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA

Hari : Jum’at

Tanggal : 20  September 2024

Pukul : 07.00 – 16.00 WIB

Tempat : Auditorium Universitas Nasional

FAKULTAS

  1. FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS
  2. FAKULTAS HUKUM
  3. FAKULTAS ILMU KESEHATAN
  4. FAKULTAS BIOLOGI DAN PERTANIAN

Tempat : Auditorium Universitas Nasional

Chat with Us!